Review LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey: Hit or Miss? Oleh Nandari Chinta

0 28 Aug 2017

Warna LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey menyatu dengan kulit saya dan daya tahannya oke banget.

Setelah penasaran cukup lama, karena L.A. Girl juga baru buka toko di Indonesia tahun ini, akhirnya saya berkesempatan nyobain LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation ini dari Yukcoba.in.

Nah, berikut review saya buat si foundie yang memang cukup hype di kalangan beauty blogger ini! First of all, mari kita lihat deskripsi produknya dari website LA Girl "PRO.coverage high-definition long wear illuminating liquid foundation is ideal for a flawless looking, full coverage finish. Lightweight formula is comfortable for all day wear. Paraben free formula with added anti-oxidants helps hydrate and improve the skin's appearance. Now available to extend the color range even further, an innovative white foundation mixer to adjust and customize color."

Yap, foundie dari LA Girl yang satu ini bentuknya adalah liquid foundation dalam kemasan botol plastik transparan yang desain botolnya mirip banget sama Makeup Forever Ultra HD foundation. Botolnya juga pakai pump, persis sama seperti punya Makeup Forever. Isi foundie LA Girl ini juga cukup banyak, 28 ml (meski rata-rata foundie yang saya punya isi botolnya 30 ml, sih).

Review-la-girl-pro-coverage-illuminating-foundation-soft-honey-20

Shade yang saya dapat namanya "Soft Honey". Warna yang katanya cocok untuk orang dengan "Medium to tan skin tones with pink undertones." Kulit saya tergolong masuk kategori medium dan 'cool-toned skin'. FYI, orang yang masuk ke dalam kategori kulit cool-toned skin biasanya memang cenderung punya undertones pink, red atau bluish. Nah, kalau berdasarkan deskripsi singkat soal warna kulit dan undertones ini sih, warna shade Soft Honey bisa dibilang cocok untuk wajah saya. Seperti yang terlihat di shade swatch, sebenarnya warna ini kalau dilihat sekilas dari botol atau pas dioles ke tangan kelihatannya beda dengan warna kulit saya. Ketika dibandingin dengan foundie yang biasa saya pakai (di sini saya pakai Etude Precious Mineral BB Cream Bright Fit, Covergirl Outlast Stay Fabulous 3-in-1 foundation, dan Maybelline Fit Me Dewy & Smooth foundation sebagai pembanding) warnanya juga terlihat 'beda' sendiri.

Review-la-girl-pro-coverage-illuminating-foundation-soft-honey-21

Tone-nya terlihat lebih kuning jika dibandingkan warna foundie lain yang biasa saya pakai. Makanya saya sempat ragu dan khawatir apakah warnanya akan cocok dengan kulit wajah saya. Ternyata, setelah dipakai, surprisingly justru foundie L.A. Girl ini yang warnanya paling 'masuk' ke warna kulit wajah saya. Persis warna kulit! Ketika dipakai, hampir terlihat seperti gak pakai foundie sama sekali. Beda banget kalau pakai foundie saya yang lain, di kamera pasti terlihat agak 'putih'. Ini bisa jadi catatan juga nih, buat temen-temen yang mau beli, benaran harus nyobain produknya di counter karena kalau beli online untuk pertama kali dan cuma nyamain warna based on foundie yang biasa kalian pakai, kemungkinan besar warnanya malah gak cocok sama warna kulit wajah kalian.

Dari segi tekstur, LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation ini punya tekstur yang, menurut saya, runny banget alias encer dibanding foundie lain milik saya. Satu hal yang saya kurang suka, gara-gara teksturnya runny, meski botolnya pump, waktu pump-nya dipencet kalau posisi botolnya berdiri, foundie yang keluar dari pump-nya bleberan ke mana-mana. Terbukti baru satu dua kali pakai aja, kepala pump-nya sudah kotor kena bleberan foundie. Jadi saran saya, pas mau menuang isi dari pump ke tangan, wajah, atau sponge, sebaiknya posisi botol agak ditidurkan.

Sekarang kita masuk ke soal coverage. Salah satu yang bikin saya tertarik banget ingin mencoba produk ini adalah karena klaimnya yang bilang bahwa foundie ini punya "full coverage finish". Meski pada kenyataannya, setelah dipakai, bisa dibilang foundie ini medium to full, lah, coverage-nya. Tapi tenang, foundie ini buildable kok. Cuma kalau teman-teman mau dapat full coverage, sebaiknya sih, setelah pakai satu layer, tunggu sebentar sebelum mengaplikasikan layer berikutnya. Soalnya foundie ini teksturnya runny dan based on my experience, kalau kalian coba nge-build layer kedua sebelum layer pertama kering, malah jadi susah di-blend.

Saya biasanya pakai concealer untuk menutupi acne scar atau blemish di kulit wajah sebelum pakai foundation. Tapi khusus si LA Girl ini, saya coba pakai di wajah tanpa menggunakan concealer sebelum menggunakan foundie-nya untuk membuktikan coverage-nya. Hasilnya, yaaa bolehlah. Seperti yang terlihat pada gambar, buat nutupin acne marks saya yang ada di area sekitar mulut dan dagu sih, foundie ini cukup oke kok. Padahal, ga pakai concealer, tapi cukup nutup. Meski hasilnya lebih mantap kalau pakai concealer dulu. Notes saya, kalau nge-blend-nya pakai sponge blender hasilnya kurang oke di wajah saya apalagi buat dapetin full coverage dalam satu layer. Kenapa? Karena teksturnya yang encer tadi, kalau kalian pakai sponge blender, foundie-nya akan lebih banyak keserap ke dalam sponge dan akhirnya pas di-blend, coverage-nya jadi kurang oke.

Review-la-girl-pro-coverage-illuminating-foundation-soft-honey-22

Saya pribadi lebih senang mengaplikasikan foundie ini pakai tangan atau pakai silisponge, jadi cairan foundie-nya gak banyak yang terserap ke dalam brush atau pun sponge blender. Kalau aplikasi pakai tangan atau silisponge, satu pump (gak full pump) sudah cukup buat saya, tapi kalau aplikasi pakai sponge blender atau brush, bisa butuh minimal 2 pump untuk dapetin hasil yang sama.

Foundie L.A. Girl ini, seperti klaimnya, memang ringan banget saat dipakai. Pas banget untuk pemakaian sehari-hari. Paling harus agak hati-hati, pas baru pakai jangan sampai keringetan, karena kalau kalian keringetan sebelum foundie-nya set banget di muka, nanti keringatnya berwarna putih (soalnya foundie-nya nyampur sama keringat). Tapi memang foundie ini lightweight banget, sampai terasa kayak gak pakai foundie kalau cuma pakai satu layer.

Soal finishing, si foundie ini menghasilkan tampilan yang Dewy. Harus agak hati-hati nih, buat yang kulitnya agak oily seperti saya. Salah-salah, mukanya bisa kelihatan berminyak banget. Foundie ini memang lebih cocok untuk yang kulitnya kering, sih. Karena finishing-nya yang dewy dan agak 'glowing'. Buat yang gak ingin tampilan Dewy, saya saranin pakai compact atau loose powder lagi supaya tampilan wajah lebih matte.

Ketahanan foundie ini juga oke banget buat saya. Seperti yang bisa dilihat di foto, setelah 10 jam beraktivitas, cuma pudar sedikit. Asal mukanya jangan dilap sama tisu terlalu sering aja, sih.

Review-la-girl-pro-coverage-illuminating-foundation-soft-honey-23

Untuk plus minus menurut saya yaitu:

Plus: 

  • Super lightweight & long lasting
  • Buildable
  • Untuk kualitas kayak gini, harganya affordable banget
  • Warnanya menyatu di kulit wajah
  • Easy to blend

Minus:

  • Shade yang dijual di counter gak lengkap padahal aslinya shade-nya banyak banget
  • Tekstur terlalu runny
  • Finishing terlalu dewy kalau gak pakai powder lagi
  • Meski klaimnya full coverage, hasilnya lebih ke medium coverage

Overall, produk LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey oke kok. Meski ada kekurangan di sana-sini, tapi worth to try dan gak overhyped.

Will i repurchase? Definitely!

review picture

Kenalan dengan Nandari Chinta lebih lanjut lewat akun berikut.
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey

Harga Rp 110.000
Dapat dibeli di
Website

LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey merupakan foundation bentuk cair yang dapat mencerahkan, mempunyai daya tahan lama, dan menutupi sempurna sehingga membuat wajah terlihat flawless.

2 Review lainnya

Dewi Indriyani

Reviewer Yukcobain Tangerang
0
15 Aug 2017

Saat dapat notifikasi saya terpilih sebagai review untuk produk LA Girl Pro Coverage Illuminating Foundation Soft Honey rasanya bukan main senangnya. Alasannya? Karena saya sudah cukup lama mantau produk kecantikan asal

Review selengkapnya...

Rezita Agnesia Siregar

Reviewer Yukcobain Medan
0
15 Aug 2017

Sejujurnya ini bukan foundie pertama aku, tapi jujur ini foundie pertama yang bikin aku berpikir “Wow, ringan banget kayak pakai moisturiser doang.” LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation ini ternyata

Review selengkapnya...