BEAUTY STORY SWEET LIP AND CHEEK SWEAT PEA Oleh Elsha Asmarani

0 28 Feb 2017

Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea aman untuk kulit aku yang sensitif dan hasilnya natural di pipi dan bibir.

Cari produk cheek sekaligus lip? Yang travel friendly? Produk lokal? Affordable? Jawabannya ada di produk Beauty Story yang satu ini, Beauty Story Sweet Lip and Cheek.

Kemasannya yang berwarna soft dan mungil dengan diameter 6 cm,berbentuk bulat sangat nyaman digenggam dan travel friendly tentunya. Nilai tambahnya selain termasuk cheek and lip adalah kaca di dalamnya untuk memudahkan kita, karena jarang ada produk seperti ini dengan kaca bawaan.

Oh iya, dan keterangan netto-nya 4.5 g cukup banyak bukan? Jangan lupa ya kosmetik juga ada masanya, sebaiknya cek tanggal kadaluwarsa di bagian bawah kemasan sebelum membelinya. Untuk refensi, komposisi bahan akan aku sertakan untuk sobat Yukcoba.in yang berminat untuk membeli.

Komposisi: Trimethylolpropane, tricaprylate/tricaprate, polyglycerin-2, trisostearate, diisostearyl malate, silica, diglyceryl sebacate, isopalmitate, hydrogenated vegetable oil, vinyl dimethicone/dimethicone silsequioxane crosspolymer, dan lai-lain. 

Review-beauty-story-sweet-lip-and-cheek-sweet-pea-12

Cara mengaplikasikan Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea agar terlihat natural dan fresh. I got this tips from other beauty bloggers.

  1. Bersihkan muka kalian dari segala kotoran dengan facial foam kesayangan. Terus gunakan skincare sampai terserah kulit kalian (agar make up tahan lama dan dapat menyatu dengan kulit wajah kalian supaya hasilnya nggak flaky atau malah greasy)
  2. Agar riasan untuk pipi tidak menor dan terlihat fresh and natural, gunakan puff untuk pengaplikasiannya. Lakukan juga tahap ini sebelum foundation, bedak dan lainnya (daily make up)
  3. Lalu gunakan foundation kesayangan ya, guys!
  4. Riasan bibir adalah proses terakhir. Gunakan jari manis untuk pengaplikasiannya. Cara ini lebih jitu daripada menggunakan lip brush (in my opinion)

Review-beauty-story-sweet-lip-and-cheek-sweet-pea-13Note: Untuk kalian yang punya bibir kering ada saran nih, gunakan lip balm sebelum mengaplikasikannya pada bibir. Untuk perawatan bibir yang kissable (istilah beauty blogger-nya bibir lembut banget) gunakan lip scrub dan lip balm/ice ber-SPF sebelum keluar rumah.

Review-beauty-story-sweet-lip-and-cheek-sweet-pea-14

Menurut pribadi setelah menggunakan produk Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea akan aku nilai beserta dengan penjabarannya.

What I like:

  1. Nggak bikin wajah aku breakout (secara kulitku sensitif mudah jerawatan juga)
  2. Produk lokal 2in1 yang ada kaca bawaan
  3. Travel friendly
  4. Kemasan simple dengan warna soft
  5. Warna sweat pea-nya untuk riasan pipi nge-pop alias muncul dan fresh look
  6. Nggak ada efek samping selama seminggu pemakaian ini (pipi maupun bibir)
  7. Riasan bibir terlihat ke arah matte bukannya creamy
  8. Affordable

What I don’t like:

  1. Tekstur saat pemakaian di bibir sedikit ada butiran-butiran kasar kecil
  2. Nggak long lasting
  3. Warna sweat pea terlihat pucat di bibir (menurutku karena selama ini pakai lip kit apapun warna merah)
  4. Bibir akan terlihat mengkerut-kerut setelah beberapa saat menggunakan produk ini

Setelah pemakaian untuk daily make up selama seminggu akan aku nilai sesuai hati nurani dan hasil riasan produk ini pada mukaku. Pemakaian di bibir: 2,5 dan untuk di pipi 4.

BACA JUGA: Review Beauty Story Magical CC Cream oleh member Yukcoba.in lainnya

Overall aku lebih prefer produk Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea jadi perona pipi, karena untuk riasan bibir produk ini akan ada yang menjadi gumpalan-gumpalan. Pas diswatch di bibir juga harus beberapa kali supaya warnanya keluar dan rata. Sedangkan untuk riasan pipi bisa lebih menyatu menggunakan puff bedak tapi jika warnanya kurang pop up setelah pemakaian foundation bisa menambahkan satu layer tipis untuk hasil riasan yang natural.

Repurchase? Ya, tapi pengen coba varian warna yang lain dari Beauty Story Sweet Lip and Cheek.

review picture

Kenalan dengan Elsha Asmarani lebih lanjut lewat akun berikut.
Website http://shae-sha.blogspot.co.id
Facebook http://facebook.com/elsha.asmarani
Instagram http://instagram.com/asmarani2196
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea

Harga Rp 79.000
Dapat dibeli di Personal care store

Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea merupakan krim pewarna yang dapat digunakan sebagai pemulas pipi dan bibir menjadikan tampilan kamu lebih cantik.

2 Review lainnya

Shelvi

Reviewer Yukcobain SURABAYA
0
28 Feb 2017

Sebelumnya saya belum pernah coba produk dari Beauty Story, dan tentunya saya excited saat diberi kesempatan untuk mencoba produk Beauty Story Sweet Lip and Cheek Sweet Pea.

Review selengkapnya...

Jennifer Tanuwijaya

Reviewer Yukcobain jakarta selatan
0
28 Feb 2017

Saat melihat produk ini aku tertarik karena brand Beauty Story lagi cukup banyak diperbincangkan. Kemarin ini aku sempat dapat 2 produk lainnya dari Guardian beautybox dan jujur,

Review selengkapnya...