Bulu Mata Premium Lashine Griselle Oleh margaretha theresia

0 29 Mar 2017

Bulu Mata Premium Lashine Griselle mudah digunakan dan menutupi kekurangan di mata saya.

Dari segi kemasan, produk Bulu Mata Premium Lashine Griselle sangat menarik dan membuat saya jadi penasaran. Jadi ayo kita bahas satu persatu.

Pertama dari segi bentuk kotaknya kesan glamour langsung memenuhi otak saya saat melihat kotaknya, benar-benar eyecatching karena di bagian depan kotaknya ada gambar mata dan bulu matanya membuat saya mengira-ngira akan seperti itukah mata saya saat memakainya dan kita pun jadi langsung tahu bentuk bulu matanya tanpa harus membuka kotaknya.

Dari segi warna, Bulu Mata Premium Lashine Griselle sangat berani dengan kombinasi warna kulit dan hitam dan tulisan berwarna pink terang, di mana merek bulu mata lainnya menampilkan warna standart putih atau pink yang girlie untuk kemasannya. Walaupun berbeda, tetapi kesan yang ditimbulkan adalah glamour dan tetap terkesan girlie walaupun dengan warna hitam. Terlihat sekali dari desainnya bahwa bulu mata ini memang jenis yang premium.

Review-bulu-mata-premium-lashine-griselle-17

Lalu saat saya membuka kotaknya terdapat tulisan dengan jenis huruf yang sangat terkesan glamour, be bold be fabulous sepertinya kata-kata itu memang tepat untuk menggambarkan bulu mata ini. Saat tutupnya dibuka pun masih ada plastik bening yang melindungi bulu mata ini sangat terlihat seperti display dari toko yang dikirim langsung ke rumah saya yang masih dalam bentuk displaynya. Dan tulisan reuseable dan human hair meyakinkan saya kalau bulu mata ini cocok saya gunakan karena bulu mata ini dibuat secara handmade dan menggunakan 100% sterillized human hair sehingga tidak terkesan palsu dan aman bila menggunakannya dan bisa dipakai sampai 5 kali penggunaan jadi bisa sangat menghemat budget saya. Di kemasannya juga tercantum website, instagram, line, dan emailnya jadi kalau kita ingin mengetahui lebih banyak tentang Lashine Griselle ini bisa langsung disearch.

Review-bulu-mata-premium-lashine-griselle-18

Review-bulu-mata-premium-lashine-griselle-19

Cara menggunakannnya juga mudah:

  1. Cabut bulu mata dari kemasannya secara perlahan, kemudian bengkokkan bulu mata hingga membentuk huruf “U” agar lengkungan bulu mata lebih pas dan nyaman pada kelopak mata
  2. Potong sedikit ujung bulu mata palsu jika perlu
  3. Oleskan lem pada garis luar bulu mata palsu
  4. Tunggu 15-20 detik
  5. Tempel bulu mata palsu menggunakan pinset/ tangan
  6. Tunggu hingga kering
  7. Gunakan sedikit maskara jika diperlukan
  8. Setelah pemakaian, bersihkan sisa lem pada bulu mata secara perlahan agar bulu mata bisa dipakai kembali dengan sempurna

Kesan saya saat mencobanya sangat bagus dan mudah karena untuk pertama kali pemakaian bulu mata ini sudah memiliki lem di lengkungannya jadi tidak perlu dioleskan lem lagi, untuk penggunaan kedua dan selanjutnya baru lah harus menggunakan lem.

BACA JUGA: Review Estilo Bulu Mata oleh member Yukcoba.in lainnya

Saya sudah menggunakan bulu mata ini saat ke acara wedding teman saya dan hasilnya sangat bagus difoto dan mudah digunakan karena saya sangat jarang menggunakan bulu mata palsu dalam kesehariaan saya, jadi saya selalu kesulitan memakai bulu mata palsu saat akan pergi ke pesta, tetapi bulu mata ini sangat mudah digunakan dan sangat bagus untuk dipakai ke pesta serta menutupi kekurangan di mata saya. Sayangnya seri bulu mata yang saya dapatkan ini lebih terkesan glamour dan tidak cocok untuk dipakai sehari-hari.

Saya merekomendasikan Bulu Mata Premium Lashine Griselle untuk dibeli dan dicoba pembaca Yukcobai.n, karena sangat menghemat budget saya dan mudah dalam penggunaannnya, walaupun saya jarang menggunakan bulu mata palsu di keseharian, saya bisa dengan mudah memakai bulu mata ini dan sepertinya saya tertarik untuk mencoba seri lain dari bulu mata ini.

review picture

Kenalan dengan margaretha theresia lebih lanjut lewat akun berikut.
Website http://rethamargaretblog.wordpress.com
Facebook https://www.facebook.com/retha.m.theresia
Instagram http://instagram.com/margaretha.theresia
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Bulu Mata Premium Lashine Griselle

Harga Rp 25.000
Dapat dibeli di
Website www.lashine.id

Lashine Griselle adalah salah satu produk bulu mata palsu premium dari Lashine yang memberikan kesan glamour. Lashine Griselle cocok untuk digunakan pada pesta atau acara khusus lainnya.

7 Review lainnya

Jesslyn Prijanto

Reviewer Yukcobain Jakarta Barat
0
29 Mar 2017

Banyaknya brand eyelashes yang hadir sebenarnya menguntungkan banget untuk para make up junkie karena semakin banyak brand yang mengeluarkan bulu mata palsu berkualitas dengan harga yang terjangkau dan salah satunya dari

Review selengkapnya...

Putri Azka Gandasari

Reviewer Yukcobain Jakarta Timur
0
29 Mar 2017

Bagi aku, bulu mata palsu itu penting untuk melengkapi riasan mata agar terlihat lebih hidup. Soalnya aku tidak dikaruniai bulu mata yang lebat, lentik dan panjang, maka itulah aku merasa bulu mata palsu itu penting. Kalau

Review selengkapnya...

Alfia Widati

Reviewer Yukcobain Bekasi
0
29 Mar 2017

Bulu Mata Premium Lashine Griselle memiliki kemasan kotak yang menurut saya paling beda dari merk bulu mata palsu lokal yang saya tahu. Bentuknya sangat atraktif dengan

Review selengkapnya...

Nur Fitriyani

Reviewer Yukcobain Jakarta Utara
0
29 Mar 2017

Aku senang sekali bisa mencoba salah satu bulu mata premium dari Lashine. Terima kasih untuk Tim Yukcoba.in dan Lashine yang telah memberikanku kesempatan untuk mereview produk ini. Sebenarnya

Review selengkapnya...

Nurul Fatimah

Reviewer Yukcobain Bandung
0
29 Mar 2017

Terima kasih untuk tim Yukcoba.in yang telah memilih saya menjadi salah satu reviewer produk Bulu Mata Premium Lashine Griselle. Sesuai dengan nama produk "Lashine",

Review selengkapnya...

Resya Nurul Pasha

Reviewer Yukcobain Jakarta Timur
0
29 Mar 2017

Hallo, semuanya! Senang banget aku bisa dikasih kesempatan untuk mencoba produk gratis dari Yukcoba.in untuk kedua kalinya. Kali ini yang aku dapatkan adalah bulu mata palsu premium dari

Review selengkapnya...

Della Monica Erdiani

Reviewer Yukcobain jakarta selatan
0
29 Mar 2017

Mempunyai bulu mata yang pendek membuat saya terkadang tidak percaya diri jika keluar rumah, terkadang sedikit menambah percaya diri ketika menggunakan maskara. Penggunaan maskara

Review selengkapnya...