Fair & Lovely kini mengeluarkan produk baru, sebelumnya Fair & Lovely telah memiliki produk day cream dan facial wash yang laris di pasaran.
Kini, fair & lovely memiliki produk baru yaitu formulasi antara krim pencerah + bedak. Yang merupakan krim pencerah yang sekaligus bisa dijadikan sebagai bedak sehari-hari, dengan memakai fair & lovely 2 in 1 powder cream ini kita tidak perlu lagi memakai bedak + skincare yang banyak dan ribet hanya untuk membuat kulit wajah lebih cerah, karena produk ini sudah bisa mencerahkan wajah tanpa perlu memakai cream pencerah/skincare yang banyak dan ribet.
Sekali pakai, sudah keliatan dapat mencerahkan wajah dan bebas kilap hingga 14 jam. Teksturnya yang ringan dan aromanya yang harum membuat kita semakin nyaman saat memakai powder cream ini. Untuk kalian yang sering memakai bedak, saya sarankan untuk memakai produk ini karena teksturnya yang cream membuat penggunaannya lebih gampang dibandingkan dengan menggunakan bedak.
Kelebihan dari produk ini, yaitu dapat mencerahkan wajah saat pertama kali memakainya. Dan juga dapat dijadikan sebagai bedak untuk penggunaan sehari-hari. Saat dioleskan ke wajah, powder cream ini meresap dengan cepat tanpa meninggalkan efek kaku pada wajah.
BACA JUGA: Review Emina Beauty Bliss BB Cream oleh member Yukcoba.in lainnya
Wajah terasa lebih lembut saat menggunakan cream ini, seperti sedang memakai bedak bayi. Untuk yang kulitnya berminyak, juga dapat menggunakan produk ini karena seperti memakai bedak yang mengikat minyak pada wajah sehingga bebas kilap hingga 14 jam (Berdasarkan studi klinis dan konsumen tahun 2014/2015) Untuk packagingnya sendiri, sangat eye-catching karena produknya yang menggunakan konsep pink putih membuat kaum hawa semakin tertarik untuk menggunakannya.
Ukurannya yang tidak terlalu besar memudahkan kita untuk membawanya kemana-mana dengan mudah dan tanpa perlu ribet. Dan untuk yang sedang mencari krim pencerah yang ramah dikantong yang aman,telah memiliki izin BPOM saya sangat merekomendasikan untuk menggunakan produk ini karena harganya yang hanya berkisar 30 rb-an untuk kemasan yang 40 gram dan dapat digunakan dalam waktu yang lama karena penggunaannya yang hanya cukup dengan seujung jari.
Bagi yang bertanya apakah saya akan repurchase atau tidak? Jawabannya adalah IYA, karena produknya yang nyaman saat dipakai dan memberikan kesan cerah diwajah hanya saat pertama kali pemakaian. Dan juga kandungannya yang ringan, sehingga cocok untuk semua jenis kulit (Dianjurkan untuk tes alergi dulu saat memakainya untuk menghindari iritasi dan alergi) Thanks fair & lovely xoxo
Kenalan dengan Fitriana Dwiyanti lebih lanjut lewat akun berikut.
Instagram Fitrianadyg
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!