Review: Tony Moly - I'm Real Seaweed Mask Sheet Oleh Ika Hikmah Maulida

0 04 Apr 2017

Masker wajah Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying rileks saat digunakan dan membuat wajah aku terlihat sehat.

Yeaw, akhirnya bisa cobain mask sheet juga! Thanks to tim Yukcoba.in yang sudah kasih kesempatan buat aku, hihi.

Mask sheet satu ini datangnya dari brand kosmetik dan skincare Korea ternama, yakni Tony Moly. Tahu kan ya Tony Moly, yang populer dengan produk lip tint murah meriahnya itu.

Kemasan Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying lumayan lucu, ilustrasinya bergaya anak muda gitu. Secara, target pasar Tony Moly memang untuk para remaja yah. Untuk keterangan, ditulis dalam bahasa Inggris dan Korea.

Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying ini menggunakan intisari rumput laut dan mengklaim dapat memperbaiki sekaligus mencerahkan kulit. Bahan dasar maskernya sendiri terbuat dari pulp/rayon, 100% organik. Oh iya, masker ini berbentuk topeng dan cuma sekali pakai.

Review-tony-moly-i-m-real-sweaweeds-mask-sheet-skin-purifying-12

Sebelum pakai, aku simpan Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying di kulkas terlebih dulu untuk mendapatkan sensasi sejuk. Lalu aku bersihkan wajah dengan facial wash dilanjut dengan aplikasi toner. Setelah itu baru deh pasang maskernya. Pas aku buka kemasan Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying, langsung tercium aroma segar khas nature. Nggak menyengat, terkesan kalem malah. Begitu ditempel di wajah, terasa adem nyess. Rileks banget rasanya, tapi sayang, ukuran mask sheet ini kurang pas dengan wajah aku, lebih tepatnya, sedikit kekecilan. Hidungku nggak tercover sepenuhnya. Area mulut pun ngepas banget sama lubangnya. Benar-benar sesak!

Review-tony-moly-i-m-real-sweaweeds-mask-sheet-skin-purifying-13

BACA JUGA: Review Tony Moly Delight Magic Lip Tint Green Apple oleh member Yukcoba.in lainnya

Selain itu, tipikal kulit wajah aku kan sensitif. Nah, aku merasakan efek 'panas' yang biasanya terjadi ketika menggunakan produk berbahan menthol. Di bagian komposisi sih nggak ada keterangan langsung berupa menthol, jadi aku berpikir mungkin ini dampak dari kulitku yang sensitif aja. Setelah 15 menit, aku lepas maskernya. Wajah terasa lembab dan segar (meski kurang nyaman dengan efek panasnya). Cairan masker yang tersisa di wajah, aku tap-tap biar meresap ke kulit. Esoknya, aku merasa kulit wajahku cenderung kelihatan sehat! Yay!

Sejujurnya aku senang sih dengan hasil pemakaian Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying, wajah terasa sehat dan nggak menimbulkan breakout/runtusan, tapi karena kulit wajahku yang sensitif merasa kurang nyaman dan ukuran maskernya yang kecil, I think I will not repurchase. Padahal ukuran wajahku nggak lebar-lebar amat lho, kok ya ngepas banget di maskernya.

review picture

Kenalan dengan Ika Hikmah Maulida lebih lanjut lewat akun berikut.
Website http://hildaikka.com
Facebook http://facebook.com/newHildaIkka
Instagram http://instagram.com/newHildaIkka
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Tony Moly I'm Real Seaweeds Mask Sheet Skin Purifying

Harga Rp 29.000
Dapat dibeli di Tony Moly store
Website

Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying merupakan masker wajah yang mengandung rumput laut dapat membersihkan kulit sehingga wajah terlihat cerah dan bercahaya.

2 Review lainnya

Andhika Lady Maharsi

Reviewer Yukcobain Gunung Kidul
0
04 Apr 2017

Memakai masker sheet bukanlah hal yang baru lagi buat saya. Beberapa kali pernah mencoba, masker yang terbuat dari sejenis kertas basah yang kaya nutrisi ini memang menyajikan sensasi tersendiri.

Review selengkapnya...

Inggrid Dwi Aprilla

Reviewer Yukcobain JAKARTA TIMUR
0
04 Apr 2017

Akhirnya setelah penantian panjang, aku berkesempatan mereview produk dari tim Yukcoba.in. Produk yang aku review adalah Tony Moly I'm Real Sweaweeds Mask Sheet Skin Purifying.

Review selengkapnya...