Salon yang memberikan Service maupun Knowledge! Oleh Guinevere Tampi

0 21 Nov 2017

Gunting rambut di Chandra Gupta Hair & Beauty Salon rapi sesuai permintaan saya, dan saat rambut saya dikeriting, saya suka banget hasilnya.

Suatu hari, selagi asyik bekerja tiba-tiba handphone saya berdering, dari nomor yang tidak dikenal. Awalnya mikir " Agh, males banget angkat telpon yang nggak aku kenal.", tapi tanganku bergerak juga mengangkatnya, siapa tahu penting atau calon klien.

"Halo, dengan Kak Guinevere ya?"

"Iya, ini dengan siapa ya?"

"Kami dari Tim Yukcoba.in" Otak saya langsung mikir: "Wah, ada apa ini?", karena biasanya kalau saya terpilih jadi reviewer, pasti dihubungi lewat sms atau email. (Padahal baru juga terpilih 1 kali) Lalu saya menjawab “Iya, ada apa ya mbak?”

“Selamat ya, kakak terpilih menjadi reviewer untuk Chandra Gupta Hair & Beauty Salon!” Langsung bengong, karena waktu saya mencoba apply untuk penawaran ini, sama sekali ga berharap dapat. Berapa ribu orang saingannya? Bersyukur banget, selama 2 tahun ini belum sempat gunting rambut, kalaupun gunting rambut sendiri hanya sekedar merapikan atau potong poni.

Saya memilih hari Senin, 30 Oktober 2017. Pas dengan waktu saya masih di Jakarta karena ada urusan. Sampai di Mall Taman Anggrek ditemani suami, kami mencari lokasi salon Chandra Gupta terlebih dahulu. Setelah ketemu saya tinggal ‘menitipkan’ suami ke foodcourt Taman Anggrek dan disupply makan malam supaya tidak bingung, lalu saya melangkah ke Chandra Gupta Hair & Beauty Salon. Sampai di Chandra Gupta Hair & Beauty Salon, langsung ketemu dengan mbak Wiwi yang dengan ramah menerima kedatangan saya. Saya meminta izin untuk mendokumentasi lokasi Chandra Gupta Hair & Beauty Salon, dan melihat lokasi dengan lebih jelas. Tidak dapat dipungkiri, tempatnya punya kesan classy dan elegan! Warna cokelat dan hitam yang mendominasi, pas banget sama selera pribadi saya.

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-17

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-18

Tidak berapa lama, saya bertemu dengan mbak Bepi dari tim Yukcoba.in dan Aulia (salah satu reviewer Chandra Gupta Hair & Beauty Salon juga), lalu kami langsung dibawa konsultasi untuk apa yang akan dilakukan pada rambut kami. Mbak Wiwi mendatangi saya dan bertanya apakah saya mau dihaircut saja atau mau haircoloring. Loh, bukannya di penawarannya hanya haircut dan hairblow ya? Lalu setelah dijelaskan ternyata dari Pak Chandra Gupta sendiri menawarkan untuk hair coloring jika bersedia. (di luar penawaran Yukcoba.in)

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-24

Di satu sisi, duh pengen! Tapi sayangnya saya sudah punya komitmen pribadi dengan suami untuk tidak cat rambut warna-warni lagi. Dengan berterima kasih, saya tolak penawarannya. Saya dibawa ke ruang keramas, dan dihandle oleh satu pemuda (yang saya lupa namanya), dan orangnya enak banget, ramah dan tidak malu bertanya! Bisa ngobrol ngalor-ngidul dan dia sangat memperhatikan kenyamanan saya. Saya ditawarkan mau pakai air hangat atau air dingin. Saya pilih air hangat. Ditanya terlalu panas atau kurang panas. Saat kulit kepala saya dipijat, ditanya apakah cukup atau kurang kuat. Ditawari memakai conditioner juga. Pokoknya seperti ratu benaran deh!

Setelah pengalaman keramas yang menyenangkan, saya pindah ke kursi gunting rambut. Begitu duduk, langsung ada karyawan yang membawakan 2 gelas aqua. Sigap sekali pelayanannya! Saya dipakaikan cape yang menurut saya unik dan beda dari salon–salon yang pernah saya datangi. Saya pikir saya akan dipakaikan cape yang berbentuk seperti taplak meja (dengan bolongan untuk leher), tapi ternyata ada tempat untuk memasukkan tangan saya! Jadi mudah sekali bagi saya untuk menggunakan tangan saya tanpa heboh dengan cape. Lalu stylist yang menghandle saya memperkenalkan dirinya, namanya Mas Budi (semoga ga salah eja namanya). Orangnya sangat menyenangkan, tidak pelit ilmu, dan meluruskan berbagai pemahaman salah yang saya miliki selama ini tentang rambut tentunya.

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-20

Mas Budi memberikan konsultasi yang memuaskan, mendengar keinginan saya, dan kami melakukan tawar menawar karena saya ga mau digunting terlalu banyak supaya rambut saya yang hampir sepinggul tetap panjang, tapi menurut mas Budi bagian ujung rambut saya sudah terlalu tipis, supaya terlihat lebih bagus lebih baik dipotong sedikit, dan dia memperlihatkan seberapa panjang yang kira-kira akan dipotong. Setelah mencapai kesepakatan, proses gunting rambut dimulai! Selama itu pun kami selingi dengan obrolan. Yang saya rasakan, kami tidak canggung. Kadang kami mengobrol, kadang kami diam, tapi suasananya enak sehingga saya tidak merasa perlu mencari–cari topik pembicaraan.

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-19

Yang paling berkesan adalah bagaimana Mas Budi memberikan tekstur pada rambut saya dengan gunting rambut yang biasa, bukan yang seperti ada bentuk sisir di ujungnya. Tangannya seperti melakukan ‘akrobat’ dengan guntingnya. Padahal saya sudah menyiapkan film di HP saya kalau saya bosan, seperti biasanya jika saya ke salon. Mas Budi juga memberikan kebebasan pada saya untuk memilih mau diblow, catok atau keriting. Saya bilang kalau saya ingin mencoba keriting ala Shakira yang bukan hanya di ujung rambut, tapi sampai ke atas. Permintaan saya langsung dikomunikasikan pada staff stylist lain yang akan menghandle pengeringan rambut saya. Panggilannya Mas BumBum, kami juga ngobrol, tapi yang saya rasakan, dia telaten luar biasa, mengeriting rambut saya sedikit demi sedikit dengan catokannya, dan jadinya luar biasa! Pada beberapa kesempatan, Ko Chandra Gupta sendiri mondar-mandir memeriksa progress rambut saya dan memberikan instruksi-intruksi supaya hasilnya semakin bagus. Padahal beliau sibuk mengkoordinasi stylist–stylist para 3 reviewer cantik.

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-21

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-22

Inilah hasilnya, saya suka banget rambut keriting seperti ini. Seandainya badan masih sekurus zaman gadis dulu, pasti lebih mantap lagi! Saat suami lihat, dia bengong dan langsung mengambil HP-nya untuk foto saya, dijadikan wallpaper HP-nya dan langsung disebar di media sosial pribadinya! Seumur–umur ga pernah gitu.

Review-chandra-gupta-hair-and-beauty-salon-23

Recommended? Of course! Walaupun sudah keramas, rambut saya tetap panjang dan jauh lebih rapi dari sebelumnya. Lebih ada modelnya yang sederhana dan rapi sesuai permintaan saya! Dan siapa yang menyangka kalau di salon banyak ilmu yang bisa kita dapatkan.

Setelah mencoba servis di Chandra Gupta Hair & Beauty Salon, pasti saya akan kembali lagi ke sini! Walaupun harga lumayan, tapi sangat sebanding dengan apa yang saya dapatkan!

Terima kasih Yukcoba.in dan Chandra Gupta Hair & Beauty Salon.

review picture

Kenalan dengan Guinevere Tampi lebih lanjut lewat akun berikut.
Instagram Guineveretampi
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Chandra Gupta Hair & Beauty Salon

Harga Rp
Dapat dibeli di
Website www.cgupta.com

Chandra Gupta Hair & Beauty Salon merupakan salon kecantikan ternama yang memilik cabang di Jakarta, Yogyakarta, Malang, Surabaya. Melayani dengan baik sehingga pelanggan puas dengan hasil yang diberikan.

3 Review lainnya

Aulia Rizky Wijayanto

Reviewer Yukcobain Kab. Bekasi
0
21 Nov 2017

Hai, kebetulan aku punya rambut yang panjang, aku terakhir potong rambut itu bulan November tahun lalu. Terus aku sudah bosen sama rambut aku jadinya ya aku memutuskan untuk cari salon yang oke. Kebetulan, aku dikasih kesempatan

Review selengkapnya...

Feegy

Reviewer Yukcobain Jakarta
0
21 Nov 2017

Halo semuanya! How's your day? Hari ini, aku mau share pengalaman gunting rambut aku di Chandra Gupta Hair & Beauty Salon Mall Taman Anggrek. Sebelum aku mulai, aku mau memberi tahu

Review selengkapnya...

Veronika Jane

Reviewer Yukcobain Jakarta
0
21 Nov 2017

Beberapa waktu lalu aku berkesempatan menjadi salah satu happy reviewer dari Yukcoba.in untuk mendapatkan treatment di Chandra Gupta Hair & Beauty Salon. Kesan pertama saat memasuki

Review selengkapnya...