Cara Praktis Pakai Masker dengan My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask Oleh alsheila vannya

0 12 Apr 2016

Setelah memakai My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask keesokan harinya flek dan bekas jerawat aku tersamarkan.

Buat aku perawatan wajah itu penting banget, nah langkah pertama untuk perawatan wajah adalah menggunakan skin care yang tepat. Karena kulit wajahku kombinasi dan jerawatan aku selalu cek ingredients setiap produk yang akan aku beli. Sebagai konsumen aku harus pastikan bahwa produk tersebut aman dari bahan alami dan harga terjangkau.

Skin care penting banget untuk peremajaan kulit aku, disamping aku sering bereksperimen dengan produk make up dan mengikuti trend make up saat ini. Tidak menutup kemungkinan kulit aku bisa alergi karena bahan kimiawi produk make up.

Aktifitas yang padat dan serba instan alias biar gercep (gerak cepat) bikin aku lebih selektif memilih produk skin care yang praktis dan ada hasilnya salah satunya masker dari My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask.

Ketika aku tempel masker ini ke wajah rasanya benar-benar adem banget, dan sangat rich moisturizer. Karena kandungan utama collagen dan kandungan polysaccharide yaitu sarang burung terbaik mampu menutrisi kulit, melembabkan dan memperbaiki sel-sel kulit wajah.

Masker ini aku diamkan di wajah selama 20 - 30 menit sampai meresap maksimal, setelah selesai jangan cuci muka ya, karena ini banyak banget manfaatnya jadi kulit kita bisa benar-benar maksimal menyerap nutrisi dari produk ini.

Oh iya! Karena My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask mengandung banyak air, sisa air yang ada di kemasan bisa kita gunakan lagi lho sebagai night skin care aku. Caranya dengan mengoleskan langsung sisa air My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask ke tangan lalu pijat-pijat lembut ke area wajah.

Menurut aku resultnya oke karena dari 1 kali, keesokan harinya flek dan bekas jerawat aku tersamarkan. Tips dari aku ketika kalian pakai produk ini, pastikan wajah kalian bersih atau habis cuci muka. Lebih baik dipakai ketika mau tidur agar tidak terkena debu atau kotoran lainnya. Apalagi kalo jenis kulit wajah kalian sensitif kayak aku.

Aku merekomendasikan buat kalian yang punya banyak aktifitas, jangan lupa luangkan waktu untuk perawatan wajah apalagi produk yang kaya akan kandungan Collagen dan Imperial Bird's Nest alias sarang burung berkualitas.

Wajah kita harus dikasih nutrsi yang bisa mengencangkan, mencerahkan, menyehatkan dan melembabkan kulit wajah. Jadi kulit wajah kita akan tetap sehat dan cerah.

Yang Aku suka:

  • Praktis
  • Aromanya enak banget
  • Cocok untuk semua jenis kulit
  • Kain maskernya gak gampang sobek
  • Petunjuk penggunaanya maskernya jelas
  • Ukuran masker menjangkau keseluruhan ruas wajah
  • Melembabkan, mencerahkan dan mengencangkan kulit wajah

review picture

Kenalan dengan alsheila vannya lebih lanjut lewat akun berikut.
Website https://sheevann.blogspot.com/
Facebook https://www.facebook.com/sheila.sheilaal
Instagram https://www.instagram.com/sheevann
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask

Harga Rp 29.900
Dapat dibeli di Personal care store
Website

My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask merupakan masker wajah yang dapat membantu melembabkan secara optimal, mencerahkan dan mengencangkan wajah.

2 Review lainnya

Sofi Rahmadian

Reviewer Yukcobain Yogyakarta
0
12 Apr 2016

Kali ini aku mau mereview My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask. Karena My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask produk dari luar, jadi agak sulit buat mendiskripsikan secara lengkap. Aku langsung ke reviewnya aja ya. Sewaktu

Review selengkapnya...

Kania Arda

Reviewer Yukcobain Pekalongan
0
12 Apr 2016

Hai! Kali ini aku akan mereview salah satu masker dari Taiwan, merk My Beauty Diary. Aku nyoba yang Imperial Bird's Nest Mask. Masker sarang burung gitu. Aku dapet My Beauty Diary Imperial Bird's Nest Mask gratis dari Yukcoba.in Packaging My

Review selengkapnya...