Review Safi Brightening Cleanser Grapefruit Oleh Rahma Anisah

0 11 Mar 2020

Safi Brightening Cleanser Grapefruit kecil-kecil cabe rawit

Saat pertama kali barang datang ke rumah sempat tidak ngeh, emang pernah ikut? Pas liat isinya baru ingat kalau pernah ikut surveynya di yukcoba.in. Tanpa berpanjang lebar mari kita review saja si Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini~ Kemasan produk diluar kemasan pengiriman cukup sederhana dan sangat eyecatching menurutku. Perpaduan warna putih dan pink membuat ketara ketika ditaruh di nakas, jadi thats a good point to them.

Menilik lebih jauh ke isi dalam kemasan kita bisa tahu kalau Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini dibikin dari bahan-bahan yang aman untuk kulit terutama dengan tambahan ekstrak grapefruit dan vitamin B3. Ekstrak grapefruit ini dapat sebagai tameng kita terhadap paparan sinar matahari sehingga kulit kita walaupun sudah dilindungin sunscreen tapi juga dilindungi dari dalam dari dasar oleh facial wash ini.

Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini juga memiliki cara pakai yang cukup jelas seperti pada umumnya gunakan sedikit secukupnya di tangan dan dibasahi dengan air lalu di bikin busa kalau untuk aku sendiri Aku menggunakan teknik diberikan air sedikit dibikin busa di diberikan air lagi dikit baru bikin busa sehingga busanya akan semakin banyak tapi tidak menggunakan produk yang mubazir. Aku kebetulan dapat produk tube 50 g, jadi kalau bagus pasti maunya dihemat hemat hehehe. Saat mencoba produk pertama kali, aku baru pulang dari setelah beraktivitas di bawah sinar matahari. Pas pertama kali mengeluarkan foam cleanser nya, aku gemes banget ngeliat warnanya yang kayak mengkilat-mengkilat gitu, bikin langsung ke sugesti "Wah bakal berefek mengkilat nih di muka jadi glowing".

Setelah pemakaian pertama itu aku merasakan kulitku tidak ketarik ataupun keset dan aku cukup takjub dia tidak memberikan efek perih ketika kena bekas sunburn di wajahku. Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini memberikan efek sedikit kering di awal pemakaian, namun lama-kelamaan produk ini cukup efektif dan menurutku cukup membersihkan sisa-sisa make up yang nggak dibersihin sama micellar water yang biasa aku pakai.

Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini juga aman kalau dipakai di pagi hari, selain dia tidak langsung menarik kulit, kamu juga tetap masih bisa merasakan kelembapan alami atau sisa skincare kamu di malam sebelumnya. Yang patut diacungi jempol adalah busa volumenya itu benar-benar lembut banget.

Menurutku setelah aku habis menggunakan Safi Brightening Cleanser Grapefruit 2 minggu, aku merasakan kulitku ini sedikit lebih cerah naik dikit tone kulitku, padahal aku cuman ganti facial wash yang biasa dengan cleanser dari Safi ini. Bau dari Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini juga cukup calming dan gak lebay walau padahal dia mengandung sedikit ekstrak fragrance.

Produk Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini pasti akan cocok buat kamu yang kulitnya normal atau butuh calming, produk ini juga cocok buat kamu yang memiliki kulit yang terlalu berminyak atau buat kamu yang baru pertama kali mau mencoba perawatan wajah.

Produk Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini menurutku cocok dari anak-anak remaja sampai lansia karena formulanya sangat lembut dan tidak membuat berat sehingga sangat nyaman di kulit. Setelah tube 50 g ini habis, aku rasa aku akan beli lagi si Safi Brightening Cleanser Grapefruit ini untuk menjadi di salah satu cleanser andalan disaat muka butuh sensasi calming atau saat butuh pembersih muka yang memberikan sensasi efek tenang saat dipakai.

review picture

Kenalan dengan Rahma Anisah lebih lanjut lewat akun berikut.
Website https://xoxolov.blogspot.com/
Instagram https://instagram.com/rhmnsh/
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Safi Brightening Cleanser Grapefruit

Harga Rp 15.000
Dapat dibeli di Personal care store, supermarket, minimarket, online stoe
Website

Safi Brightening Cleanser Grapefruit, ingin punya kulit wajah bersih dan sehat. Awali dengan pembersih wajah Safi Brightening Cleanser Grapefruit yang mampu mengangkat kotoran dan sisa make up di wajah kamu. Tunggu apalagi, yuk "cobain" produknya dan rasakan khasiatnya.

1 Review lainnya

Desy Ismaya

Reviewer Yukcobain Jember
0
11 Mar 2020

Sejak masuk ke Indonesia tahun 2019, produk asal Malaysia ini memang lagi hangat-hangatnya diperbincangkan oleh kalangan pecinta skincare. Mulai dari cream siang, cream malam, toner, sampai cleanser sudah banyak di review

Review selengkapnya...