Serena Grissini Breadsticks Biscuit Oleh Ati Saidatul Ula

0 07 May 2015

Untuk rasanya, saya suka.. karena rasanya gurih. Nggak manis, tapi juga nggak asin pas deh. Kalo untuk orang-orang yang nggak suka biskuit manis karena bikin eneg, saya rekomendasiin deh coba produk ini.

Assalamualaikum.. senangnya saat lagi santai dirumah pulang dari kuliah, mas-mas JNE datang ke rumah membawakan paket dari Yukcoba.in. Dalam kesempatan kali ini saya akan mereview produk dari Yukcoba.in yaitu Serena Grissini Breadsticks Biscuit. Yah, lagi-lagi dapat produk makanan lagi, hihi. Tapi nggak papa deh, rejekinya saya berarti.. oke lanjut, apa sih Serena Grissini Breadsticks Biscuit itu? Kalo saya pribadi sering sih liat produk dari Serena di minimarket-minimarket ditempat saya. Tapi cuma familiar sama eggroll sama wafernya saja. Jadi ini pertama kalinya saya untuk mencoba.

Ternyata Serena Grissini Breadsticks Biscuit adalah biskuit kering dengan rasa gurih dengan bentuk stik panjang. Panjang biskuit ini sekitar 20cm, beda deh sama biskuit-biskuit pada umumnya. Jadi nggak cepet abis waktu dimakan, hihi. Berat bersihnya 125 gram. Kemasnnya dari kertas karton, dan dalamnya masih dibungkus dengan plastik. Tapi biasa yah, kalo kemasan seperti ini rawan banget hancur isinya. Setelah saya buka, biskuitnya udah hancur semua. Jadi nggak panjang-panjang lagi deh. Komposisi biskuit kering ini dari: tepung terigu minyak nabati, garam, ragi, dan gula. Tapi hati-hati untuk yang alergi gandum yah, nggak disaranin untuk makan ini, soalnya ada alergen gandumnya. 

Untuk rasanya, saya suka.. karena rasanya gurih. Nggak manis, tapi juga nggak asin pas deh. Kalo untuk orang-orang yang nggak suka biskuit manis karena bikin eneg, saya rekomendasiin deh coba produk ini. Tapi bagi yang suka cemilan manis, bisa dikombinasiin juga kok waktu makan biskuit ini. Bisa dicelupin teh hangat, susu coklat, bisa juga dicampur bumbu balado/keju.. karena rasa yang netral jadi kita bisa mix sesuai dengan selera kita.. but, don’t worry, isi biskuit ini juga lumanyan banyak. Jadi bisa dimakan bareng keluarga atau sama teman-teman. Cocok juga untuk kita cemal-cemil pas nonton film. Dan yang penting lagi biskuit ini udah ada logo halal dari MUI, jadi kita nggak perlu khawatir lagi..

Kelebihan

  • Enak, gurih, bagi yang nggak suka cemilan manis
  • Isinya lumayan banyak bisa dinikmati bareng-bareng
  • Biskuitnya renyah
  • Bisa dinikmati dengan teh, susu coklat, atau dicampur bumbu balado, its up to you

Kekurangan

  • Kemasannya bikin rawan hancur isinya
  • Ada alergen gandum, jadi hati-hati ya untuk yang alergi gandum

Repurchase: Yes. Kalau nemu barangnya lagi, hihi. 

Jadi, inilah reviewan saya. Saya berharap ini menjadi inspirasi kalian guys. Dan terimakasih banyak untuk Yukcoba.in yang sudah memilih saya untuk mereview produk ini. Sampai ketemu di review berikutnya, Wassalamualaikum..

review picture

review picture

Kenalan dengan Ati Saidatul Ula lebih lanjut lewat akun berikut.
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

Serena Grissini Breadsticks Biscuit

Harga Rp
Dapat dibeli di
Website

Serena Grissini Breadsticks Biscuit adalah biskuit stik ala negara Italia yang sangat renyah. Cocok dinikmati sebagai sajian pendamping pasta, atau dinikmati langsung sebagai camilan.