The Saem Saemmul Wrapping Tint #RD02 Review Oleh Gadis Permatasari

0 01 Nov 2016

Warna The Saem Saemmul Wrapping Tin bagus dan terlihat natural di bibir aku.

Yuhuu!! Kali ini aku buat review menarik tentang produk Korea nih! Kalian pasti pernah denger lip tint peel off kan? Baru-baru ini aku nyobain produk lip tint peel off dari The Saem namanya Saemmul Wrapping Tint. Terima kasih banget buat Yukcoba.in yang sudah kasih aku kesempatan nyobain produk ini.

Jujur aku belum pernah cobain lip product yang sistemnya peel off kayak gini. Maka dari itu aku excited banget. Oke yuk langsung ke reviewnya biar kalian ga makin penasaran.

Deskripsi di packaging The Saem Saemmul Wrapping Tin ditulis dalam tulisan Korea. Aku cuma bisa paham shadenya apa, nettonya berapa, dan manufacturednya. Produk ini punya segel stiker untuk memastikan barangnya baru.

Aplikator The Saem Saemmul Wrapping Tin menyudut dimana memudahkan untuk meratakan produk di bibir. Cuma waktu pertama kali buka, isinya keluar sendiri dan cukup banyak. Kalau kalian notice ada garis merah di ulirnya, itu sisa produk meluber yang sudah aku bersihkan sebelumnya.

REview-the-saem-saemmul-wrapping-tin-17

Lubernya dari awal tutupnya dibuka ya, bukan sejak segelnya masih menempel. Cukup lama isinya meluber dan waktu kupencet tubenya rasanya isi di dalamnya tinggal 3/4 aja. sepertinya udara terlalu banyak di dalam dan isinya sampai meluber-luber.

Teksturnya gel yang lumayan lengket. Warnanya merah pekat dan aromanya seperti buah cherry, sirup cherry. Rasanya juga persis sirup atau permen cherry. Aku tau rasanya karena waktu aplikasi pertama sempet kemakan. Wkwkwk.

REview-the-saem-saemmul-wrapping-tin-18

Saat pertama mengaplikasikan berantakan karena aku belum telaten pakainya. Teksturnya cukup lengket, aku harus tetap menjaga mulutku dalam kondisi terbuka biar bibir atas dan bibir bawah ga nempel.

BACA JUGA: Review Tony Moly Delight Magic Lip Tint Green Apple oleh member Yukcoba.in lainnya

The Saem Saemmul Wrapping Tin butuh lama untuk kering, kalau keringnya ga sempurna, produknya susah dipeel off dan warnanya jadi patchy. Sebelum pakai lip product yang sistemnya peel off gini juga sebaiknya scrub bibir dahulu.

REview-the-saem-saemmul-wrapping-tin-20

Warnanya merah bold tapi natural. Aku pakai makan dan setelah itu warnanya masih ada walau pudar sedikit. Menurutku The Saem Saemmul Wrapping Tin unik banget sih. Warnanya bagus dan ga patchy. Waktu dipeel off juga ga sakit. Walaupun aku ga terlalu suka rasa atau aroma cherry, ini masih tidak terlalu menggangu.

REview-the-saem-saemmul-wrapping-tin-19

Pros:

  • Warnanya bagus dan natural
  • Warna rata dan ga patchy
  • Warna keluar di bibir atas
  • Ada rasa cherry tapi ga pahit. Aku bukan penggemar chery tapi masih tahan dengan rasanya
  • Harga terjangkau

Cons:

  • Butuh waktu untuk mengeringkan
  • Mudah berantakan kalau ga telaten
  • Packagingnya meluber karena kebanyakan udara di dalam
  • Scrub bibir dahulu sebelumnya karena takutnya kulit mati ikut terkelupas

The Saem Saemmul Wrapping Tin recommended buat kalian yang suka lip tint natural, tapi aku rasa lip tint ini kurang cocok buat kalian yang suka speed make up atau buat touch up karena produk ini butuh waktu untuk kering.

Akhirnya rasa penasaranku sama lip tint peel off terbayar. The Saem Saemmul Wrapping Tin bagus banget. Aku jadi pengen nyobain yang warna orange OR01 deh. 

review picture

Kenalan dengan Gadis Permatasari lebih lanjut lewat akun berikut.
Website http://gadzotica.com
Facebook http://facebook.com/gadis.permatasari.5
Instagram http://instagram.com/gadzotica
Tertarik menjadi reviewer dan mencoba barang secara gratis? Ikutan program Get Items sekarang!

The Saem Saemmul Wrapping Tin

Harga Rp 149.000
Dapat dibeli di The Saem Store
Website

The Saem Saemmul Wrapping Tin merupakan inovasi terbaru dari produk bibir berupa lip tato mempunyai warna yang tahan lama, wangi manis, tidak membuat bibir kering dan memberikan pigmentasi bagus pada bibir.

2 Review lainnya

Desty Widyani

Reviewer Yukcobain Cimahi
0
01 Nov 2016

Trend lip tatto atau lip tint yang peel off sempet jadi trend yang cukup booming di tahun 2014 seingetku dan lip tint tipe peel off ini masih cukup diminati loh sampai sekarang terutama buat pecinta stained lip, yang ingin

Review selengkapnya...

Retno Andini

Reviewer Yukcobain Bekasi
0
01 Nov 2016

Halo! Aku mau review salah produk hits dari brand Korea nih yaitu The Saem Saemmul Wrapping Tin. Untuk yang suka pakai lip tato, pasti familiar deh dengan Saemmul Wrapping Tint.

Review selengkapnya...